Manfaat Belajar Animasi untuk Otak anak

Banyak penelitian yang menjelaskan bahwa komunikasi visual cenderung lebih efektif dilakukan dibanding dengan komunikasi berbasis teks. Terlebih di era digital seperti sekarang ini, dimana orang-orang lebih tertarik belajar melalui berbagai media berbasis video.

Video animasi, salah satunya. Jenis video satu ini dianggap lebih menarik, terlebih bagi anak-anak karena video animasi bisa menjadi media untuk mendorong pembelajaran dan memainkan peran dalam proses tumbuh kembang otak anak.

Bagaimana bisa?”

Animasi telah terbukti mempengaruhi otak anak secara positif di berbagai bidang kompetensi, seperti:

1. Problem Solving

Penelitian menunjukkan bahwa menggabungkan dan memisahkan gambar dapat membantu anak memahami objek-objek yang bergerak. Hal ini memungkinkan anak untuk dapat memecahkan permasalahan-permasalahan kompleks dalam kehidupan sehari-hari.

2. Kreativitas

Pada dasarnya, setiap anak adalah anak yang kreatif. Namun, seiring berjalanya waktu, tingkat kreativitas anak bisa saja menurun jika tidak diasah. Belajar membuat video animasi bisa menjadi salah satu cara untuk mengasah kreativitas anak. Sebab, memasukkan teknologi dalam proses belajar dianggap mampu membantu anak  untuk menjadi lebih kreatif. Menambahkan alur cerita ke proses ini dapat mendorong komunikasi yang efektif dan memungkinkan anak-anak menemukan makna dari pengalaman hidup mereka.

3. Berpikir Kritis

Video animasi menggambarkan situasi umum dalam representasi unik, yang dapat merangsang semangat berpikir dan diskusi. Diskusi ini dapat mendorong anak untuk meningkatkan ide dan keterampilan berpikir kritis sambil mengembangkan keterampilan verbal yang efektif. Karena animasi adalah gabungan antara akademisi dan kreativitas. Hal ini membuka kemungkinan baru bagi anak-anak untuk menjelajahi dan memahami dunia di sekitar mereka dan membentuk opini.

4. Peningkatan memori dan pertumbuhan otak

Penelitian menunjukkan bahwa gambar bergerak mendorong neuron baru untuk tumbuh dan membantu menghubungkan ke area otak yang bertanggung jawab untuk pembentukan memori, orientasi spasial, dan perencanaan strategis. Dengan demikian, video animasi dapat memicu pertumbuhan otak tiga kali lipat dan memperkaya memori sekitar 65%.

5. Pengembangan kepribadian

Belajar membuat video animasi memungkinkan anak untuk menggunakan keterampilan yang berbeda secara bersamaan untuk menciptakan koneksi yang berbeda dan membuat pengalaman belajar mereka menjadi lebih berharga.

Jadi, apakah Anda tertarik mendukung anak belajar animasi sejak dini untuk dukung proses tumbuh kembang otak anak? Beberapa cara di atas bisa dicoba.

Baca Juga:

Pandemi Membuat Keterampilan Sosial Anak Menurun?

Mengapa Anak-anak mudah Bosan?

Bagaimana Menurut Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
Share with love
Member Premium SOP Member Premium SOP

Gabung Member Premium

Mulai perjalanan memahami emosi diri dan keluarga

Nikmati akses Kelas Video Belajar kapanpun & dimanapun

Gabung Sekarang

Sudah Member Premium? Masuk Di Sini

Contact Us School of Parenting
×

Info Masa Keanggotaan

Perpanjang Paket