Ide Seru Ngabuburit Bareng Anak Agar Kuat Puasa

15 Mei 2019

Bulan Ramadhan tentu membawa sejuta kesibukan bagi Parents. Mulai dari menyiapkan menu berbuka, menu sahur, melatih anak berpuasa hingga memutar otak agar si kecil tidak tergoda untuk batal puasa.

Nah, yang terakhir ini nih yang sering membuat Parents merasa khawatir. Pasalnya, sudah segala macam ide dicoba agar si kecil kuat berpuasa sampai adzan maghrib. Tapi, karena anak sudah terlihat memelas ingin segera minum dan makan, Anda pun merasa tidak tega untuk terus meminta anak berpuasa.

Untuk mengatasi hal ini, bagaimana kalau kita alihkan saja fokus anak dengan melakukan kegiatan lagi agar si kecil kuat puasa. Kira-kira ide ngabuburit apa saja yang bisa bantu anak kuat puasa?

Ide Ngabuburit Bareng Anak:

🕌 Bermain Bersama Anak

Anak mana sih yang tidak suka bermain? Pada dasarnya setiap anak senang sekali bermain. Nah, ide ngabuburit bersama anak yang satu ini tentunya mudah dilakukan dong Parents. Mengingat, di luar bulan Ramadhan pun Anda selalu menyempatkan diri bermain bersama dengan anak.

Sebaiknya, cari berbagai macam permainan berbeda setiap harinya agar anak tidak mudah merasa bosan. Misalnya, ajak anak bermain lego di hari ini, kemudian keesokan harinya aja juga anak bermain puzzle. Pastikan permainan yang Anda mainkan bersama dengan anak mengandung nilai edukatif, sehingga selain bermain, anak-anak juga bisa sambil belajar.

🕌 Bersih-Bersih Mainan Anak

Tidak jauh dari mainan nih Parents. Ide ngabuburit bersama anak lainnya yang bisa Anda lakukan adalah mengajak anak membersihkan mainannya. Ajak anak mengeluarkan semua mainan dari tempat penyimpanannya, lalu bersihkan debu-debu yang menempel di mainan tersebut.

Jika mainan anak berbahan kain seperti boneka, Anda juga bisa loh mengajak anak mencuci boneka tersebut. Jadi, sambil ngabuburit Anda juga mengajarkan anak untuk mencintai kebersihan. Semua ini diawali dari mainan kesayangan si kecil.

ide ngabuburit bareng anak

🕌 Membuat Kerajinan Tangan

Ide ngabuburit bersama anak selanjutnya adalah membuat kerajinan tangan bersama dengan parents. Membuat kerajinan tangan bersama tentu akan menyita banyak waktu si kecil, sehingga tanpa disadari adzan maghrib pun sudah tiba. Salah satu kerajinan tangan yang bisa Anda lakukan bersama dengan anak adalah membuat bando bunga dari tisu warna-warni.

🕌 Berkebun Bersama

Jika Anda hobi berkebun, maka bisa juga loh menurunkan hobi yang satu ini pada anak sebagai salah satu ide ngabuburit bersama anak. Sebaiknya mulai kenalkan anak dengan berbagai macam tumbuhan yang Anda tanam. Izinkan juga anak untuk menanam tanaman kesukaannya. Misalnya, saat anak ingin menanam bunga mawar atau bunga lainnya. Dengan mengizinkan anak menanam tanaman pilihannya, ia akan bersemangat untuk berkebun bersama Anda.

🕌 Membaca Al Quran

Ide ngabuburit bersama anak selanjutnya adalah dengan bersama-sama membaca Al Qur’an. Anda bisa mengajarkan si kecil melancarkan bacaan Al Qur’an sambil menunggu adzan maghrib. Dengan begitu, waktu yang digunakan anak untuk menunggu adzan maghrib tidak sia-sia, karena bisa sambil menambah ilmu dan pahala puasa.

🕌 Memasak Bersama

Nah, selain ide ngabuburit bersama anak di atas, Anda juga bisa mengajak anak memasak sambil menunggu waktu berbuka puasa. Ajak saja anak untuk bersama-sama membuat menu berbuka puasa yang praktis. Misalnya, membuat es buah, puding atau menu berbuka puasa lainnya yang menjadi favorit anak. Tapi ingat Parents, sebaiknya buat kesepakatan dengan anak bahwa ia hanya boleh membuat tapi belum boleh mencicipi bahan makanan untuk berbuka puasa.

Menunggu berbuka puasa memang tantangan bagi anak-anak. Banyak anak yang sudah tidak sabar berbuka puasa sehingga akhirnya batal puasa padahal waktu berbuka tinggal sebentar lagi. Nah, untuk mengatasi hal ini, ide ngabuburit bersama anak di atas bisa jadi referensi kegiatan sambil menunggu berbuka puasa.

Baca juga:

  1. Masak Kilat: Hottang, Hot Dog Ala Korea untuk Menu Berbuka
  2. Yuk, Ajak Balita Belajar Berpuasa
Bagaimana Menurut Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
Share with love
Member Premium SOP Member Premium SOP

Gabung Member Premium

Mulai perjalanan memahami emosi diri dan keluarga

Nikmati akses Kelas Video Belajar kapanpun & dimanapun

Gabung Sekarang

Sudah Member Premium? Masuk Di Sini

Contact Us School of Parenting
×

Info Masa Keanggotaan

Perpanjang Paket