10 Keterampilan Hidup Penting yang Harus Dipelajari Anak

27 Januari 2020

Setiap anak harus tahu keterampilan hidup (life skill) yang bisa digunakan untuk bertahan hidup saat dewasa kelak. 

Keterampilan hidup ini kemungkinan besar tidak anak-anak pelajari di sekolah formal, sehingga orangtua wajib mengajarkannya pada anak. 

Nah, keterampilan hidup apa saja sih yang wajib dipelajari oleh anak?

  • Etika Dasar

Etika adalah keterampilan hidup pertama sekaligus keterampilan hidup paling penting yang wajib dipelajari oleh anak. Sebaiknya, ajarkan anak untuk memahami tentang etika dasar dalam bersosialisasi dengan lingkungan sekitar. 

Hal seperti , mengucapkan permisi, terima kasih, atau meminta tolong. Meskipun, nampak sangat sederhana namun nyatanya merupakan hal penting dalam hidup.

Banyak sekali contoh etika dasar dan sopan santun lain  yang bisa Anda ajarkan pada anak sejak dini. Misalnya meminta maaf atau mengetuk pintu sebelum masuk ruangan. 

  • Membuat Anggaran

Ketika dewasa kelak, anak-anak akan berkutat dengan masalah keuangan dalam hidupnya, sehingga penting baginya belajar bagaimana membuat anggaran belanja dan mengelola keuangannya sendiri setiap bulan. 

Sebaiknya, jelaskan pada mereka bagaimana cara menghitung pendapatan dan pengeluaran setiap bulan. Jangan lupa ajarkan juga berapa persen pendapatan yang harus ditabung untuk keperluan masa depan.   

  • Kemampuan Mencari Informasi

Di era digital saat ini, anak-anak sangat membutuhkan segala informasi untuk menunjang kegiatan belajarnya. Maka dari itu, penting bagi anak-anak untuk mempelajari kemampuan mencari informasi. 

Contohnya mencari informasi di internet atau mencari informasi di buku-buku, majalah, artikel lainnya. Kemampuan mencari informasi ini akan berguna saat di dunia kerja nantinya.

  • Keterampilan Bersih-Bersih 

Kemampuan bersih-bersih adalah keterampilan hidup lainnya yang perlu dipelajari anak-anak sejak dini. Bukan hanya membersihkan kamarnya sendiri, namun sebaiknya ajarkan anak untuk ikut membersihkan rumah. Jangan lupa ajarkan anak menjaga kebersihan tubuhnya sendiri. Menjaga kebersihan tubuh sangat penting bagi kesehatan si kecil hingga dewasa nanti. 

  • Pemahaman Pertolongan Pertama

Keterampilan hidup penting lainnya bagi anak-anak adalah memahami pertolongan pertama saat terluka atau mengalami sakit tertentu. Sebaiknya, ajari anak bagaimana memeriksa suhu tubuh menggunakan termometer, bagaimana cara mengobati luka bakar, luka tergores, atau bagaimana melakukan pertolongan pertama saat tubuh mengalami demam. 

keterampilan hidup anak-anak

  • Bagaimana Menanam Tanaman

Menanam tanaman adalah keterampilan hidup lainnya yang perlu dipelajari anak-anak sejak dini. Meskipun sayur-sayuran,jahe,kunyit,dll bisa saja dibeli di pasar, namun rasanya akan lebih bermanfaat jika anak-anak bisa menanamnya sendiri di rumah. 

  • Membuat Api

Beberapa anak memang dilarang mendekati kompor dan menyalakan kompor sendiri. Tapi mau sampai kapan Anda melarang anak menyalakan kompor sendiri? 

Toh, saat dewasa kelak, anak-anak pasti membutuhkan keterampilan ini untuk memasak air, atau sekedar untuk memasak makanan sederhana. Maka, ajarkan anak untuk menyalakan kompor. 

Tak hanya itu, Anda juga bisa mengajarkan anak menyalakan korek api dan lilin. Gunanya agar si kecil bisa menggunakan keterampilan ini saat mati listrik dan tidak ada senter di dekatnya. 

  • Keterampilan Dasar Menjahit

Keterampilan hidup lainnya yang perlu diajarkan pada anak adalah kemampuan dasar menjahit. 

Setiap orang perlu keterampilan ini termasuk anak Anda. Maka ajarkan padanya keterampilan menjahit sejak kecil. Mulailah dari mengajarkan anak teknik dasar menjahit. Gunakan benang dengan warna tertentu agar anak tertarik belajar menjahit. 

  • Keterampilan Dasar Mengasuh Anak

Keterampilan dasar mengasuh anak memang perlu Anda ajarkan pada anak. Kemampuan ini penting baginya saat dewasa nanti. Nah, mulailah dari hal sederhana,jika ia memiliki adik yang masih bayi, ia dapat membantu mengganti diapers, membantu mengoleskan minyak telon setelah selesai mandi,menyiapkan makanan,dan lain sebagainya.

  • Keterampilan Dasar Memasak

Keterampilan hidup lainnya yang perlu diajarkan oleh anak adalah keterampilan dasar memasak. Misal saja masak air, atau masak dengan menu sederhana seperti nasi goreng, mi instan, dsb. 

Penting bagi orangtua mengajarkan berbagai keterampilan hidup untuk anak-anak. Keterampilan hidup tersebut akan berfungsi untuk kehidupan anak dewasa kelak. Nah, beberapa keterampilan hidup di atas bisa Anda ajarkan pada anak. 

Baca juga:

  1. Mengajarkan Anak Berbagi
  2. 7 Pelajaran Penting Orangtua untuk Anak Laki-Laki
Bagaimana Menurut Anda?
+1
2
+1
0
+1
1
Share with love
Member Premium SOP Member Premium SOP

Gabung Member Premium

Mulai perjalanan memahami emosi diri dan keluarga

Nikmati akses Kelas Video Belajar kapanpun & dimanapun

Gabung Sekarang

Sudah Member Premium? Masuk Di Sini

Contact Us School of Parenting
×

Info Masa Keanggotaan

Perpanjang Paket