Libur tahun ajaran baru akan berakhir sebentar lagi. Sudahkah Parents menyiapkan keperluan sekolahnya? Beberapa orangtua biasanya membelikan perlengkapan sekolah baru untuk anak-anaknya. Hal ini dilakukan agar anak lebih semangat dalam belajar. Nah, khusus untuk sepatu, biasanya apa pertimbangan Parents dalam memilih sepatu anak?
Sama seperti ketika memilih tas sekolah, memilih sepatu juga tidak boleh asal. Sepatu sekolah yang tidak nyaman bisa membuat kaki si kecil lecet. Nah, supaya tidak salah pilih, ini dia pertimbangan membeli sepatu sekolah untuk anak.
1. Perhatikan Ukuran Kaki
Hal pertama yang harus dilakukan saat membeli sepatu adalah ukuran sepatu. Pastikan Anda memilih sepatu yang sesuai ukuran kaki anak, ya, Parents. Jangan kebesaran atau kekecilan. Sepatu yang nyaman dipakai adalah yang sesuai dengan ukuran.
Jangan lupa memperhatikan ukuran kaki kanan dan kiri anak. Beberapa anak memiliki ukuran sepatu yang sedikit berbeda untuk kaki kanan dan kirinya. Hal tersebut sebenarnya bukan masalah serius. Pilih saja sepatu yang sesuai dengan ukuran salah satu kaki yang lebih besar.
Solusi ukuran kaki yang punya nomor sepatu yang berbeda antara kanan dan kiri ini, sebaiknya gunakan sepatu jenis tali. Sepatu jenis ini bisa menyesuaikan ukuran kaki karena terdapat tali dan pengait yang lebih fleksibel. Saat mencoba sepatu baru, sebaiknya cobalah dengan memakai kaus kaki supaya ukurannya sesuai.
2. Sesuaikan dengan Ketentuan Sekolah
Biasanya, sekolah mempunyai peraturan-peraturan tertentu terkait jenis sepatu, baik model maupun warnanya. Hal ini bertujuan agar semua siswa di sekolah tersebut menggunakan sepatu yang seragam. Ketika membelikan sepatu sekolah baru untuk anak, pastikan Anda juga memperhatikan ketentuan dari sekolah, ya Parents.
3. Hindari Sepatu Slip On
Sepatu slip on memang sangat sederhana dalam penggunaannya. Anak tinggal memasukkan kakinya ke sepatu tanpa perlu tali-menali atau perekat. Akan tetapi, sepatu jenis ini membuat anak kurang leluasa bergerak karena khawatir sepatu lepas dengan sendirinya.
Lebih disarankan untuk memilih sepatu bertali. Jenis sepatu ini lebih nyaman dipakai ke sekolah. Selain itu, anak juga bisa belajar menalikan sepatunya sendiri.
4. Pilih Sepatu yang Datar
Sepatu sekolah yang paling baik adalah sepatu yang datar. Saat usia sekolah, anak-anak lebih aktif berkegiatan fisik. Jika sepatu yang dipakai memiliki hak, anak mungkin bisa terpeleset. Akan tetapi, jika Parents tetap ingin anak memakai sepatu hak, pastikan hak sepatu tidak lebih dari 4 cm. Hak sepatu yang terlalu tinggi bisa menimbulkan rasa sakit pada otot-otot kaki anak.
5. Beli Ruang Lebih Pada Rongga kaki
Masih berkaitan dengan ukuran sepatu, sebaiknya Parents memilihkan sepatu yang mempunyai ruang lebih untuk rongga kaki anak. Ruang lebih tersebut bermanfaat untuk memudahkan pergerakan jari-jari anak saat anak berjalan atau berlari. Jika area jari kaki sempit, jari-jari kaki bisa lecet.
Sepatu sekolah dengan rongga lebih luas bukan berarti ukurannya lebih besar dari ukuran normal. Ukurannya bisa saja normal, sesuai ukuran kaki si kecil, tetapi tidak terlalu ketat pada bagian jari-jari kaki.
Nah, demikian adalah beberapa cara memilih sepatu sekolah untuk anak. Harga dan merek sepatu bisa disesuaikan dengan budget yang Anda miliki. Ingat, sepatu yang nyaman tidak harus selalu mahal. Dengan memperhatikan beberapa hal di atas, Anda pun bisa mendapatkan sepatu yang nyaman tanpa harus menguras kantong.
Apakah Anda mempunyai tips parenting lain? Langsung saja komen di kolom komentar di bawah, ya Parents.
Artikel Pilihan:
Sekolah untuk Bayi: Ya atau Tidak?
Wisuda TK, Acara Parenting atau Pemborosan?
Gabung Member Premium
Mulai perjalanan memahami emosi diri dan keluarga
Nikmati akses Kelas Video Belajar kapanpun & dimanapun
Gabung SekarangSudah Member Premium? Masuk Di Sini