WISUDA TK: Acara Penting Atau Pemborosan?

20 Mei 2019

Satu dekade lalu, acara wisuda umumnya hanya untuk mahasiswa, sebagai seremoni kelulusan dan memperoleh gelar kesarjanaan. Namun sekarang acara wisuda untuk anak-anak SD bahkan TK sudah lazim diadakan.

Mungkin acara ini sebenarnya hanya bentuk lain dari acara perpisahan setelah anak menyelesaikan suatu jenjang pendidikan.

Namun, trend wisuda TK ini juga mendapat beberapa kritikan, karena dianggap “mendegradasi” makna wisuda, hingga dianggap sebagai pemborosan karena banyak sekolah berlomba-lomba mengadakan acara wisuda secara meriah dan mewah .

Tak cukup hanya di gedung aula sekolah, banyak sekolah mengelar acara wisuda TK ini hingga ke hotel berbintang.

Ya, acara pelepasan atau perpisahan TK “zaman now” cukup banyak menimbulkan pro-kontra. salah satu kritik yang sempat viral menyebutkan bahwa acara wisuda anak-anak yang berada di jenjang PAUD mengurangi kesakralan dan rasa bangga bila anak-anak itu nanti diwisuda saat sarjana. Alasannya, toga dan baju khas upacara wisuda sudah mereka kenakan berkali-kali saat lulus di tiap jenjang pendidikan.

Kritik ini menuai beragam tanggapan juga dari warganet, ada yang setuju karena menganggap toga memang punya makna khusus dan harusnya tak dipakai smebarangan, ada juga yang menganggap sah-sah saja acara wisuda TK dengan toga, toh niatnya tidak buruk, namun sebagai penyemangat dan simbol agar anak-anak nanti menuntut ilmu setinggi-tingginya.

Sementara kritik lain terkait acara wisuda TK adalah masalah biaya. Bukan rahasia lagi jika acara perpisahan atau wisuda TK menghabiskan banyak biaya karena seringkali diadakan di tempat seperti gedung pertemuan atau ruang hotel yang pastinya membutuhkan dana untuk sewa gedung, konsumsi, dokumentasi, dll.

Dana yang bisa mencapai jutaan rupiah hanya untuk seremonial satu hari ini memancing pendapat kontra karena dianggap pemborosan dan tidak mendidik.

Orangtua dan sekolah harusnya bisa menggunakan pendanaan sebesar itu untuk hal lain yang lebih berguna, yang bisa berakhir lebih dari sekedar foto-foto.

Terlebih dalam  acara seremonial seperti wisuda, seringkali anak-anak malah tidak terlalu terlibat dan tidak dapat menikmati karena menganggap acaranya terlalu lama.

Seorang orang tua bercerita kepada redaksi School Of Parenting, ketika acara wisuda TK anaknya berlangsung banyak anak yang di tengah acara merengek meminta pulang karena bosan dan lelah. Sedang banyak anak yang lain yang sudah tidak bisa duduk tenang hingga berlarian di ruangan tempat acara. Acara berakhir dengan terburu-buru dan tidak sesuai jadwal karena guru-guru pun kesulitan mengendalikan siswa.

Bagaimana Seharusnya?

Apakah acara perpisahan atau kelulusan TK sebaiknya tidak diadakan? Tentu pilihan ini bisa jadi salah satu opsi, namun bila memilih untuk tetap mengadakan acara, sebaiknya ada beberapa hal yang diperhatikan:

1. Lokasi

Lokasi acara untuk anak-anak apalagi masih berusia TK sebaiknya pilih lokasi yang aman dan nyaman. Tak perlu di gedung mewah atau pesta di hotel berbintang. Aula sekolah pun bisa disiasati untuk menjadi tempat acara.

Pilih jarak lokasi acara yang dekat dengan sebagian besar rumah para siswa. Hindari lokasi acara di luar kota atau yang membutuhkan perjalanan lebih dari 1 jam. Bila lokasi terlalu jauh, anak-anak akan datang dalam keadaan sudah lelah di perjalanan hingga tak lagi bisa menikmati acara yang seharusnya untuk mereka.

Perhatikan pula kondisi cuaca, pastikan lokasi acara tidak rawan banjir bila ada hujan mendadak. Hindari juga lokasi acara yang pengap / panas.

pentingkah wisuda TK

2. Waktu

Idealnya acara diselenggarakan pada pagi hari saat anak-anak masih segar dan belum lelah. Udara pagi hari pun akan lebih sejuk daripada siang hari.

Namun ada juga pertimbangan memilih waktu acara malam hari untuk menghindari cuaca panas.

Durasi waktu acara pun perlu direncanakan dengan cermat. Sebaiknya durasi acara tidak lebih dari 3 jam dan usahakan tepat waktu / tidak molor. Acara yang dimulai lebih lambat dari jadwal atau selesai lebih lama akan membuat anak-anak kehilangan fokus dan bisa jadi malah mengacaukan acara.

3. Isi Acara

Tujuan dari acara perpisahan TK jelas adalah untuk membuat hari yang berkesan bagi anak-anak selain juga sebagai rasa hormat untuk guru-guru yang sudah mengajar anak dengan baik.

Maka buatlah susunan acara yang “ramah anak”.

Anak-anak sudah pasti tidak akan sabar dengan acara yang terlalu banyak seremonial, maka hindari membuat acara dengan terlalu banyak kata sambutan / pidato.  Libatkan anak-anak untuk mengisi acara, seperti paduan suara, pentas tari,drama, dll. Namun untuk durasi masing-masing penampil sebaiknya 3-15 menit.

Pementasan yang berdurasi lama bisa membuat anak bosan.

4. Dress Code

Pakaian yang dikenakan anak saat acara akan berpengaruh juga pada kenyamanan mereka selama acara berlangsung.

Maka “dress code” atau pakaian yang mereka gunakan bisa menyesuaikan tempat atau tema acara.

Pakaian seperti “jubah wisuda” dan kostum-kostum sebenarnya bukan pilihan busana yang cocok untuk anak karena mereka akan merasa mudah gerah dan tak nyaman.

Sebaiknya beri “dress code” yang mudah untuk acara anak ini. Pilihan pakaian yang rapi dan sopan seharusnya adalah yang terutama.

5. Konsumsi

Pilih makanan untuk konsumsi yang mudah dimakan anak sendiri dan disukai anak.  Jangan pula memberikan terlalu banyak makanan atau dengan porsi yang terlalu besar karena bisa jadi malah akan mubazir bila anak tidak menghabiskannya.

Makanan yang dikemas dalam kotak bisa jadi pilihan untuk acara ini karena memudahkan pembersihan setelah acara (terutama bila acara diadakan di sekolah ), juga bila anak tidak suka / tidak menghabiskan makanannya bisa dibawa pulang.

6. Pendanaan

Sebaiknya acara perpisahan sekolah pembiayaanya tidak membebani orang tua. Sebelum sekolah memutuskan untuk mengadakan acara ini, disarankan untuk membicarakan dengan pihak orang tua siswa termasuk bentuk dan jumlah biayanya.

Hindari acara yang pembiayaanya berlebihan apalagi bila sampai menjadi beban orang tua.

Kami memang membesarkan generasi anak-anak yang diharapkan lebih hebat, lebih baik, lebih cepat, lebih sukses,dan banyak kelebihan lain dalam segala hal.

Namun bukan berarti membiasakan memberikan hal yang “berlebihan” kepada mereka.

Bila kita ingin mendidik anak-anak sejak usia dini untuk hidup dengan pilihan-pilihan yang berguna bagi orang lain, maka pesta perpisahan TK yang mewah, bukanlah salah satunya.

Artikel Penting Lainnya:

  1. Tips Memilih PAUD yang Tepat
  2. Apakah Satu Anak Saja Cukup? 
  3. Tahapan Mengenal Angka dan Berhitung pada Anak
Bagaimana Menurut Anda?
+1
3
+1
0
+1
0
Share with love
Member Premium SOP Member Premium SOP

Gabung Member Premium

Mulai perjalanan memahami emosi diri dan keluarga

Nikmati akses Kelas Video Belajar kapanpun & dimanapun

Gabung Sekarang

Sudah Member Premium? Masuk Di Sini

Contact Us School of Parenting
×

Info Masa Keanggotaan

Perpanjang Paket