Menghindari “Bujuk Rayu” Kosmetik Palsu

01 Januari 2019

Menjamurnya bisnis online saat ini memang cukup membawa angin segar bagi banyak orang, baik penjual maupun pembeli.

Bagi penjual yang dulunya mungkin harus merogoh kocek lebih untuk menyewa tempat usaha, sekarang cukup memanfaatkan media online untuk berjualan. Pemasukan yang didapat pun akan lebih banyak

Sama halnya dengan para pembeli yang kebanyakan terlalu sibuk dengan urusan pribadinya sehingga tidak memiliki waktu untuk berbelanja sendiri, diuntungkan dengan adanya bisnis online ini. Pembeli hanya cukup berbelanja dari rumah, dan barang pun sudah bisa didapat dalam waktu cepat, hitungan jam hingga 2 minggu.

Segala bentuk barang dan jasa pun ditawarkan melalui bisnis online ini. Sebut saja perlengkapan rumah tangga, perlengkapan sekolah, pakaian hingga kosmetik pun sudah bisa dibeli secara online sekarang. Sayangnya, semakin marak bisnis online saat ini tidak diikuti dengan keamanan yang didapatkan oleh pembeli. Banyak pembeli yang merasa dibohongi dan tertipu setelah melihat barang yang dibeli tidak sesuai dengan foto atau deskripsi barang yang ditulis.

Mulai dari warna baju yang keliru, ukuran baju yang terlalu kecil, warna blush on dari toko kosmetik online yang tidak sesuai hingga yang tertipu karena kosmetik yang dibeli ternyata palsu.

Ya, banyaknya kosmetik palsu yang beredar melalui toko online saat ini memang cukup mengkhawatirkan. Biasanya pembeli tergiur dengan harga jual kosmetik yang murah dari barang dengan merk terkenal. Pembeli sering tidak berpikir dua kali untuk membeli kosmetik murah meriah tersebut.

Padahal kosmetik palsu jelas punya resiko kesehatan yang cukup besar. Akhirnya alih-alih memiliki wajah bebas dari masalah kulit dengan harga yang murah pun tinggal impian. Banyak pembeli yang justru harus mengeluarkan dana lebih untuk berkonsultasi dengan dokter kulit agar sembuh dari iritasi kulit wajah yang timbul dari pemakaian kosmetik palsu.

Untuk itu, sebagai pembeli yang cerdas, Anda perlu teliti dalam membeli kosmetik. Jangan sampai kosmetik yang Anda beli ternyata kosmetik palsu yang akhirnya menimbulkan masalah kesehatan. Apa saja sih yang perlu diperhatikan sebelum membeli kosmetik?

Dr. Sonia Batra, seorang dokter kulit bersertifikat di Los Angeles, menyarankan masyarakat untuk memperhatikan harga, kemasan dan kualitas dari produk. Menurutnya, jika harga yang ditawarkan oleh penjual tidak realistis (sangat murah), kemasan berwarna tidak sesuai dengan produk kosmetik serupa, dan tekstur produk terlihat berbeda dengan yang asli, maka kosmetik tersebut bisa dipastikan palsu. Untuk itu, lakukan beberapa langkah praktis berikut sebelum membeli kosmetik.

Langkah Memastikan Keaslian Kosmetik:

? Beli Kosmetik Dari Reseller Resmi

Hal yang paling mudah dilakukan untuk memastikan Anda membeli kosmetik asli adalah dengan membeli kosmetik tersebut dari retailer resmi. Jangan ragu mengunjungi website resmi kosmetik yang Anda inginkan. Anda bisa memperoleh banyak informasi tentang kosmetik yang diinginkan dari website tersebut. Mulai dari informasi alamat reseller resmi di kota Anda, deskripsi dari masing-masing produk kosmetik hingga harga jual resmi dari produsen. Informasi ini akan berguna bagi Anda jika suatu saat Anda terpaksa harus membeli kosmetik dari toko online. Sehingga terhindar dari kosmetik palsu yang beredar di pasaran.

? Perhatikan dengan Teliti Kemasannya

Langkah selanjutnya adalah memperhatikan kemasan produk kecantikan. Perhatikan detail kemasan. Mulai dari warna kemasan,tanggal kadaluarsa, hingga berbagai macam logo atau desain yang terdapat pada kemasan.

Jika ini adalah pertama kali Anda membeli merek tersebut, maka bandingkan saja kemasan kosmetik tersebut dengan kemasan yang terdapat di website resminya. Beberapa kosmetik palsu memiliki warna kemasan yang berbeda dengan kosmetik yang asli. Bisa saja warna kemasan pada kosmetik palsu lebih terang atau lebih kusam dari yang asli.

? Periksa Kembali Barcode dan Serial Number yang Tertera Pada Kemasan

Dengan memeriksa bar code dan serial number pada kemasan, Anda akan mengetahui apakah kosmetik tersebut asli atau tidak. Jika suatu produk kosmetik itu palsu, maka 2 atau 3 digit pertama barcode tidak cocok dengan negara asal. Lalu pastikan juga serial number atau nomor seri yang terletak pada produk. Pastikan bahwa nomor seri yang tertera di produk dan yang tertera di kemasan sama.

Tak hanya itu, kosmetik asli biasanya memberikan informasi tambahan di kemasan dalam berbagai bahasa yang berbeda. Nah, jika kemasan memiliki sedikit informasi tentang produk, maka kosmetik tersebut kemungkinan palsu.

?Periksa kembali Warna Kosmetik

Jika Anda membeli kosmetik eyeshadow, blush on atau bedak, maka periksa kembali warna yang ditampilkan. Bandingkan dengan warna pada produk aslinya. Jika Anda menemukan kejanggalan seperti warna eyeshadow atau blush on yang tidak sesuai dengan aslinya, maka segera urungkan niat Anda membeli kosmetik tersebut.

?Perhatikan Tekstur dan Aroma yang Terdapat dari Kosmetik

Nah, langkah selanjutnya untuk memastikan tingkat keaslian suatu kosmetik adalah dengan memperhatikan tekstur dan aroma dari kosmetik tersebut. Kosmetik yang asli biasanya tidak memiliki aroma yang kuat, misalnya terlalu harum atau bau alkohol yang kuat. Bahkan untuk beberapa jenis maskara dan lipstik cair yang asli, tekstunya tidak menggumpal.

Anda memang perlu sangat teliti dalam memperhatikan tekstur dan aroma yang terdapat pada kosmetik. Walaupun Anda sudah membeli kosmetik tersebut, kemudian mendapati tekstur dan aroma dari kosmetik yang tidak biasa, maka hindari menggunakan kosmetik tersebut.

? Periksa Bentuk Fisik Kosmetik

Bagi, Anda yang membeli produk berupa kuas atau sponge, maka perlu memeriksa tampilan fisiknya. Walaupun kemasannya tidak berbeda dengan kemasan kosmetik yang asli, tapi mungkin ukuran, warna, dan bentuk dari kuas atau sponge berbeda. Sehingga bisa mempengaruhi kualitas saat digunakan.

? Lakukan Tes Sensitivitas

Jika Anda sudah terlanjur membeli kosmetik di toko online, maka lakukan uji sensitivitas pada kulit sebelum menggunakannya pada wajah. Beberapa area yang cukup sensitif adalah di belakang telinga dekat dengan leher. Cukup oleskan sedikit saja kosmetik pada area belakang telinga. Tunggu sekitar 10-30 menit, jika terjadi rasa gatal, panas, perih dan timbul warna kemerahan pada bagian kulit tersebut, maka jangan pernah menggunakannya. Reaksi tersebut terjadi karena kulit Anda tidak cocok terhadap kosmetik tersebut.

?  Pelajari Info & Review Produk

Untuk menghindari jebakan kosmetik palsu, kita perlu mencari info sebanyak-banyaknya, dan ini bisa di dapat dari pencarian di internet. Ada banyak orang di Youtube yang mereview kosmetik,dan tak jarang pula yang memberikan perbandingan kosmetik asli dan palsu. Pelajarilah sebelum memutuskan membeli. Jika anda memesan dari marketplace, maka penting untuk membaca review toko online yang menjualnya. Anda bisa menemukan apakah barang yang dijual oleh toko tersebut asli atau palsu. Ingat, jangan sampai tergiur harga murah.

Sebaiknya berhati-hatilah dalam melakukan pembelian melalui toko online. Periksa kembali keaslian suatu produk. Jangan mudah terbujuk oleh harga yang murah sehingga Anda tidak mudah tertipu saat belanja online. Ingat, kesehatan tubuh anda dipertaruhkan.

Baca juga:

  1. Tips Anti Tertipu Saat Belanja Online
  2. Pakai Lipstik Saat Hamil, Ternyata Beresiko?
Bagaimana Menurut Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
Share with love
Member Premium SOP Member Premium SOP

Gabung Member Premium

Mulai perjalanan memahami emosi diri dan keluarga

Nikmati akses Kelas Video Belajar kapanpun & dimanapun

Gabung Sekarang

Sudah Member Premium? Masuk Di Sini

Contact Us School of Parenting
×

Info Masa Keanggotaan

Perpanjang Paket