Parents, Berliburlah, Karena Stres itu Mahal!

25 Desember 2019

Pekerjaan orang tua maupun rutinitas anak sehari-hari memang rentan memicu stres. Cara terbaik untuk menghilangkan stres adalah dengan berhenti sejenak dari rutinitas dan pergi berlibur bersama keluarga tercinta. Liburan keluarga bisa mengisi kembali emosi positif yang sudah habis terkuras. Liburan keluarga juga bisa membuat hubungan keluarga menjadi semakin harmonis.

Liburan keluarga menjadi momen yang lebih istimewa jika dibandingkan dengan liburan

di rumah. Ayah, Ibu, dan anak bisa melakukan banyak aktivitas baru yang lebih seru dan membahagiakan.

Apalagi efek positif dari liburan keluarga?

1.      Menstimulasi Perkembangan Otak Anak

Hanya sedikit orang tua yang menyadari bahwa liburan bisa juga memberikan manfaat pada perkembangan otak anak. Dilansir dari telegraph.co.uk Saat sedang berlibur bersama keluarga, secara tidak langsung kita sedang melatih dua sistem genetik yang berada pada area limbic otak. Dua sistem tersebut adalah Play System dan Seeking System. Keduanya tidak bisa dilatih sepenuhnya di rumah. Ketika berlibur di pantai, misalnya, Play system otak dilatih ketika kita menenggelamkan kaki anak ke dalam pasir. Lalu, ketika orangtua melakukan permainan tickling  di kolam renang atau menggendong anak di belakang punggung juga bisa melatih play system. Sementara untuk seeking system bisa dilatih pada saat pergi menjelajah bersama, seperti ke pantai, ke hutan, atau jenis petualangan lainnya.

2.      Membangun Konsentrasi

Berlibur di alam terbuka terbukti dapat meningkatkan fungsi khusus tubuh dalam mengatur stress, konsentrasi, dan perhatian. Berlibur bersama keluarga juga bisa membuat anak lebih fokus dan konsentrasi dalam belajar. Mengapa bisa demikian? Karena pada saat kita berlibur, tubuh menghasilkan lebih banyak hormon oksitosin dan dopamin yang bisa meningkatkan kebahagiaan.

3.      Memperbaiki Hubungan Keluarga

Padatnya aktivitas sehari-hari sangat mungkin membuat seseorang menjadi stres. Saat sedang stres, emosi pun menjadi sangat susah diatur. Anda jadi lebih sering marah-marah pada pasangan atau anak. Kalau sudah begini, itu adalah “alarm” bahwa Anda harus segera pergi berlibur.

Ketika berlibur, Anda bisa berkomunikasi dengan keluarga secara lebih baik lagi. Anda bisa melakukan banyak aktivitas bersama-sama, bersendau gurau, atau saling memberikan perhatian. Proses komunikasi yang baik selama berlibur bisa meningkatkan kualitas hubungan  emosional antar anggota keluarga.

Liburan bantu cegah stres

4.      Menciptakan Lebih Banyak Momen Bersama yang Menyenangkan

Momen yang menyenangkan biasanya sangat melekat dalam memori seseorang. Momen menyenangkan ini akan menjadi momen yang tak terlupakan bagi orangtua maupun anak-anak. Uang yang sudah dihabiskan untuk berlibur tidak lagi menjadi masalah. Semuanya akan terbayarkan oleh momen menyenangkan yang selalu diingat oleh semua anggota keluarga.

5.      Mengajarkan Anak untuk Menabung

Setelah anak merasakan kesenangan berlibur, ia mungkin akan meminta liburan lagi. Beri tahu mereka bahwa berlibur ke tempat wisata tertentu membutuhkan biaya yang jumlahnya tidak sedikit. Oleh karena itu, mereka harus menabung. Tetapkan tempat berlibur untuk beberapa bulan atau tahun mendatang. Selama menunggu waktunya tiba, minta anak untuk menabung agar mimpinya untuk berlibur bisa terwujud.

Demikian beberapa manfaat penting berlibur bersama keluarga. Tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri. Berlibur ke kota-kota terdekat pun bisa menjadi sangat menyenangkan. Pastikan Anda melakukan semua persiapannya agar liburan berjalan lancar dan menyenangkan. Di era yang penuh tekanan seperti ini, berlibur adalah hal terbaik untuk mengisi kembali hal-hal positif dalam tubuh. Jadi, siapkan waktu dan anggaran untuk berlibur ya, Parents. Percayalah, stres lebih mahal daripada ongkos liburan.

Baca juga:

  1. Liburan Kok Malah Anak Jadi Rewel & Pemarah? Ini Penyebabnya!
  2. Tak Perlu Selalu Ke Luar Kota, Ini Ide Libur Sekolah Seru untuk Anak!
Bagaimana Menurut Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
Share with love
Member Premium SOP Member Premium SOP

Gabung Member Premium

Mulai perjalanan memahami emosi diri dan keluarga

Nikmati akses Kelas Video Belajar kapanpun & dimanapun

Gabung Sekarang

Sudah Member Premium? Masuk Di Sini

Contact Us School of Parenting
×

Info Masa Keanggotaan

Perpanjang Paket